Lintasklaten.com -KLATEN- Wonosari,
Kegiatan tahunan dalam rangka melestarikan seni tradisi budaya bangsa, Pemerintah Desa (Pemdes) Sekaran, Wonosari, Klaten menggelar acara wayang kulit semalam suntuk berlangsung lancar dan meriah.
Dalam tasyakuran bersih desa tersebut dihadiri oleh wakil Bupati Klaten Benny Indra Ardhianto beserta rombongan. Acara digelar bertempat di Joglo Pendowo desa Sekaran pada Jumat malam, (26/09/2025).
Kepala Desa (Kades) Sekaran, Heri Tri Marjono mengatakan terimakasihnya karena pemdes telah dapat melakukan acara gelar budaya ini.
“Terima kasih saya sampaikan bahwa pada malam hari ini, kami selaku pemerintah Desa Sekaran dapat melaksanakan gelar budaya wayang kulit yang di bawakan Dalang Ki Bagong Darmono SH, dengan lakon Wahyu Tri Manggolo. Juga dimeriahkan dagelan kondang Mbok’e Gandhen dan Gareng Tralala”,ujarnya.
Pemdes Sekaran, kata Heri, berkomitmen setiap tahunnya akan mengadakan acara pagelaran wayang kulit.
“Selain pagelaran wayang kulit, kemaren pada bulan Agustus juga telah mengadakan pagelaran seni ketoprak. Dan alhamdulillah, antusias warga Desa Sekaran luar biasa menonton dan menikmati pentas seni tersebut”, katanya.
Selanjutnya kata Heri, “Pada malam ini yang bertepatan dengan HUT ke-65 Karang Taruna dan terlaksananya pembentukan kepengurusan Karang Taruna masa bakti 2025 – 2028. HUT Karang Taruna jatuh pada tanggal 26 September dengan nama Karang Taruna ” Manunggal Sejahtera”. Dengan pengukuhannya sekitar 30 orang pemuda-pemudi ini ke depan desa lebih maju, membawa desa Sekaran lebih maju berkembang”, harapnya.
Lanjut Kades “Seperti apa yang disampaikan dalam pidato presiden Bung Karno, Berikan Saya 10 pemuda, maka akan saya goncang dunia. Mudah-mudahan pemuda ini menjadi harapan bangsa, jadi penerus bangsa yang mudah-mudahan ke depan nantinya akan meneruskan cita-cita dari pejuang-pejuang kita terdahulu”, ungkapnya.Disinggung tentang pengelolaan tanah garapan, Kades Heri menyatakan bahwa tanaman yang ada di Desa Sekaran dengan semua luasan lahan sudah tergarap.
“Alhamdulillah, semua lahan kosong sudah bisa tergarap oleh petani dan hasilnya dapat memuaskan”, lanjutnya.
Disinggung hal perdana tentang Pembentukan Kepengurusan Karang Taruna Tahun 2025 di Desa Sekaran.
Kepengurusan Karang Taruna tingkat Desa dan tingkat Kecamatan mempunyai tenggang masa bakti selama 3 tahun.
Malam ini mengawali di bulan September tahun 2025 untuk seluruh Kabupaten Klaten, pembentukan pengurus Karang Taruna dilaksanakan perdana di Desa Sekaran dengan masa bakti 2025 hingga 2028.
Sementara itu, Ketua I Karang Taruna Kabupaten Klaten, Didik Suharyono mengatakan bahwa pertama dan perdana pengukuhan karang taruna tingkat desa berada di desa Sekaran ini. “Yang pertama kami dari Karang Taruna Kabupaten Klaten, pada bulan September 2025 ini banyak sekali Karang Taruna yang masa baktinya mulai habis sehingga perlu ada temu karya baik di tingkatan desa, kecamatan, dan kabupaten untuk membentuk kepengurusan yang baru. Salah satunya yang lebih dahulu mengawali adalah di Desa Sekaran ini, maka dari itu pengukuhan perdana dari seluruh Karang Taruna Kabupaten Klaten dilaksanakan di bulan September 2025 ini.
Nanti mulai pada tanggal 29 September 2025, kita road show untuk pemilihan atau temu karya karang taruna kecamatan dan desa, sehingga nanti tahun 2025 kita harapkan untuk Surat Keputusan (SK) Karang Taruna baik desa maupun kecamatan sudah ter-update baru semua.
Karena untuk kepengurusan rata-rata ada yang dari desa sampai kecamatan ada yang masa bakti 3 tahun, selanjutnya untuk karang taruna kabupaten maupun pusat masa baktinya hingga 5 tahun.
Wakil Bupati Klaten Benny Indra Ardhianto memberikan kata sambutan disaat limbukan tiba atau tampilnya Gareng Tralala dan Mbok’e Ganden muncul mengocok perut penonton.
Wabup mengapresiasi acara seperti yang diselenggarakan di desa Sekaran ini.
” Semoga di tahun-tahun ke depan warga masyarakat di Sekaran diberikan kesehatan dan rezeki barokah yang berlimpah. Hasil panen terus membaik jauh dan dari hama. Pengukuhan Karang Taruna ini sebagai roda penggerak pemuda dan pembangunan desa”, harap Wabup.
Semoga Karang Taruna menjadi mitra masyarakat, mitra pemerintah dalam rangka membantu pengentasan kemiskinan dan kesejahteraan bangsa.
Lintasklaten.com(dng)